Halaman Author
Kontrol semua karyamu pada halaman author, kamu bisa memublikasikan karya baru atau mengatur karyamu dengan mudah dalam satu tempat.
MATA HATI
Suka
Favorit
Bagikan
2. #2. Di Bandara Soekarno Hatta

14 EXT. DI BANDARA SOEKARNO HATTA. — SIANG

Cast :Surya,Helmi (25),Pak Hery (35), 20 orang extras

Established shot

Suasana bandara begitu ramai terlihat banyak juga relawan yang mau pergi ke Aceh, mobil taxi yang membawa Surya berhenti di kerumunan orang, Surya turun dari taxi lalu menyapa koordinator yang sedang mengecek para relawan.

Surya 

Pak Hery yak! saya Surya.
sambil tesenyum, menyalaminya

Pak Hery  

Oh ya Surya ini tiket pesawat kamu! kita tinggal tunggu dua orang lagi,
Surya ini kawan-kawan yang mau berangkat ke Aceh juga.

Lalu Surya menyalami mereka.

Pak Hery  

Kawan-kawan tugas saya cuma hanya memberikan tiket, nanti di bandara Medan, ada yang menjemput kalian.. 
Dan saya mengucapkan selamat jalan semoga sehat selalu buat kalian semua, semoga selamat sampai tujuan.
tuturnya

Established shot

Setelah Pak hery memberikan informasi semua rekan relawan menyalami Pak Hery, akhirnya Surya dan dan Para relawan masuk ke dalam bandara, Mereka Pun sambil berkenalan, Surya dan kawan-kawan juga menyalami Pak Hery yang mau berangkat masuk kedalam bandara setelah dua orang yang ditunggu telah datang. 

CUT TO.

15 INT. DALAM PESAWAT — SIANG

Cast :Surya,Helmi, extras penumpang pesawat.

Suasana didalam pesawat hampir semua penumpang sebagian dari para relawan yang mau menuju ke aceh, Surya memasukan tas ranselnya ke atas kabin pesawat lalu duduk di samping jendela dan disampingnya Helmi.

Helmi 

Halo kang! kayanya kalau di liat uda sering yak jadi relawan. Sapanya

Surya 

Yak saya aktif di Mapala Cibodas Gunung Gede.. kang helmy kayanya orang sunda? tanya Surya sambil tersenyum

Helmi 

Iya saya dari Cianjur.. waahh luar biasa si akang kalau saya sih baru ini berangkat Alhamdulillah pasti disana seru yak. Sahutnya terlihat wajahnya begitu semangat.

Surya 

Hehe iya kita jadi hero kang disana.. gurau Surya

Helmi 

Kalau liat di tv mengerikan yak kang kejadiannya, katanya sekarang Aceh sudah lumpuh.

Surya 

Di berita bandara Sultan Iskandar Muda juga gak bisa lewat dari sana.
Gumam Surya

Helmi 

Oh begitu.. mudahan kita disana dilancarkan semoga kita sehat disana. 
Ini juga kan bagian ibadah, membantu korban tsunami iya kan kang. Tuturnya

Surya 

Setuju kang! kita harus ikhlas kerja sebagai relawan supaya gak merasa capek disana. jawab Surya dengan tersenyum

Helmi

Kang abdi tidur dulu yak! dari rumah belum tidur dari semalam, gak bisa tidur takut kesiangan.. celotehnya sambil tersenyum

Surya 

Siap kang istirahat deh kang. Nanti kalau sudah sampai sama keneknya juga dibangunin kita.
gurau Surya sedikit ngeledek 

Lalu Helmi pun tidur dan Surya melihat pemandangan awan dan akhirnya mengeluarkan buku dan pulpen yang dibawanya dan Surya menulis untuk menghilangkan kejenuhan di pesawat. 

(vo Surya)

Baru kemarin aku menatap ke awan! Dan kini, aku berada di antaranya.. Dengan langit indah menyambut kepergian ku..
Di sampingku Helmi yang sedang menikmati tidurnya..
Yakk dia Helmi, dengan khas sundanya dia orang yang penuh dengan semangat! 
yak! dia sahabat pertama untuk memulai petualangan baruku. 

Notes. (kamera freezing wajah Helmi)

*Animasi zoom out CGI 

(Computer Generated Imagery) dari luar kaca pesawat

CUT TO.

16 EXT. DI BANDARA POLONIA MEDAN — SORE

Cast :Surya,Helmi,extras beberapa tentara dunia 

                     CGI (Computer Generated Imagery) 

Helmi dan Surya turun dari pesawat dari wajah mereka begitu ceria, terlihat Helmi begitu girang sambil berjalan keluar Bandara Polonia, wajah mereka sambil melihat sekitarnya, telihat dari kejauhan tentara dari berbagai negara sedang memasukan bantuan ke dalam truk tronton, suasana area bandara seakan seperti perang.

Helmi 

Yeaah.. Kita sudah menginjak tanah Medan, sebentar lagi kita akan tiba di Aceh huuuii.. 
Tangannya sambil mengepal kegirangan

Surya 

Kita akan memulai petualangan baru siapkan badan fisik kita untuk Aceh kang Helmii.. 

Suara bising pesawat membuat mereka berbicara keras.

Helmi 

Siiiiaapppp.. Kang liat banyak sekali tentara.. kita uda kaya relawan perang yak.

Lalu mereka berdua tertawa kecil sambil berjalan keluar.

 Surya

Mereka juga pasti pergi ke Aceh! bantuan kemanusian dari berbagai negara sudah banyak di Aceh.
Sahutnya sambil tersenyum

CUT TO.

17 EXT.DI LUAR BANDARA — SORE

Cast :Surya,Helmi, 20 Extras   

CGI (Computer Generated Imagery)

Di luar bandara para relawan disambut seseorang untuk menaiki bus ukuran sedang, pemandangan relawan begitu sibuk ada yang memasukan tas ransel mereka dimasukan samping bus ada juga yang langsung naik ke bus, jumlah mereka sekitar 20 orang, lalu Surya dan Helmi menaiki bus dan duduk di bangku, akhirnya bus meninggalkan bandara Polonia.

FADE OUT.

18 INT. DI DALAM BIS — SORE

Cast :Surya,Helmi,20 extras

(Insert kota medan 16.00)

Bis akhirnya berjalan memasuki Kota Medan untuk menuju Aceh Jalanan terlihat seperti biasa lalu lalang dengan kendaraan, toko ruko dan gedung menghiasi kota Medan yang indah, wajah Surya dan Helmi selalu memperhatikan setiap sudut kota. Akhirnya bus berhenti di satu tempat, sebuah rumah besar di pinggir jalan terlihat satu bus yang sudah terparkir dan kumpulan relawan sedang bersiap untuk berangkat, dan bus pun berhenti sejenak, di belakang bus yang sudah terparkir.

19 INT-EXT. DI DEPAN RUMAH RELAWAN — SORE

Cast :Surya,Helmi,30~50 Extras

Terdengar suara orang memegang toa sedang memberikan arahan agar para relawan menaiki bus yang ada di depan, dan sebagian naik bis yang di tumpangi Surya dan Helmi, suara riuh dari banyak nya relawan mulai memadati bus hanya sedikit kosong kini mulai berdesakan karena di tambah relawan. 

Kord perjalanan

Ayo! semuanya langsung naik menuju bus.. boleh yang di depan atau yang di belakang!
Kita akan berangkat ke Aceh. Tegasnya sambil mengarahkan relawan.

Setelah para relawan semuanya sudah berada dalam bus dan akhirnya rombongan bus kembali berjalan menuju Aceh.

FADE OUT.

19A INT. DI DEPAN POS RELAWAN MEDAN — SORE

Cast :Surya,Helmi,30~50 Extras

Bis mulai berjalan dan mulai keluar dari kota Medan, dari dalam bus perlahan terlihat matahari sudah mulai terbenam, karena waktu sudah memasuki malam. Di dalam bis terlihat nampak begitu sesak karena kapasitas penumpang melebihi Jumlah bangku, Di dalam bis ada relawan yang tertidur Ada pula yang bergantungan dan ada juga yang sedang mengobrol selintas cahaya cahaya lampu mobil dari luar jalan.

Terlihat Surya dan Helmi sedang berbicara sambil matanya melihat rumah rumah perkampungan yang masih terlihat. bis sudah memasuki perbatasan Aceh, wajah Sopir begitu serius melihat jalanan yang sudah gelap hanya disorot lampu bus. Dari jendela matanya Surya sudah melihat pemandangan rumah yang sudah jarang terlihat hanya pohon-pohon yang tersorot lampu bus dan gelap di sekitarnya.

(notes. Teks di dimiringkan kebutuhan SS)

20 INT-EXT. TERDENGAR TEMBAKAN - JALANAN — MALAM

Senapan 

Door..door..

Tiba-tiba Bus berhenti mendadak, dari jauh terdengar suara rentetan senjata para relawan mulai panik seketika dan terlihat beberapa relawan wanita berteriak, koordinator relawan mencoba menenangkan para relawan di dalam bis, hingga suasana begitu tegang.

Suara Para Relawan

Aduh ada apaan yak…
Ada perampokan kayaknya.
Kita berdoa saja semoga selamat Yakk Allah..

Terdengar dari suara para relawan yang ketakutan, apalagi dari beberapa wanita yang begitu ketakutan.

Koord relawan 

Tenang kawan-kawan! Tenang.. Jangan kuatir perjalanan kita dikawal didampingi petugas, 
biar kita tunggu perkembangan selanjutnya, kita berdoa supaya tidak terjadi apa-apa dengan kita. 

Dan akhirnya kondisi pun kembali tenang, bis rombongan relawan pun kembali berjalan.

FADE OUT.

21 INT. ROMBONGAN BUS KEMBALI BERJALAN — MALAM

Cast :Surya,Helmi,50 extras

Bus mulai berjalan kembali, wajah-wajah relawan ada yang terlihat pucat apa lagi beberapa wanita, lampu bus menyoroti belakang bus rombongan mereka, kembali suasana begitu tenang.

Terlihat relawan ada yang sudah tertidur ada yang masih mengobrol, suasana sudah gelap karena waktu sudah memasuki tengah malam. Di dalam bis terlihat suasana sesak penumpang masih terasa, wajah yang sudah lelah mulai nampak di wajah mereka,Helmi sudah terlelap namun Surya masih tenang menikmati jalan yang tersorot lampu jalan dan di kejauhan sawah dan alang-alang hanya terlihat samar dan pohon-pohon di sekitar sepanjang jalan.

FADE OUT.

21A INT-EXT. DALAM BUS — MALAM

Pagi Hari tampak Matahari sudah mulai menyoroti kaca bus,dalam perjalan wajah relawan sudah ada yang terbangun dalam perjalanan menuju Banda Aceh, Supir mulai menyetel musik agar terhibur para relawan, dalam bis para relawan masih diam karena perjalanan yang cukup jauh, tapi ada sebagian yang sudah mengobrol sambil melihat suasana, sekeliling perkampungan dan jalanan, sawah dan pemandangan dan rumah yang terkena tsunami mulai terlihat, perjalanan sudah memasuki kawasan yang terkena tsunami, suasana dalam bus relawan shock melihat rumah dan sawah yg tersapu oleh tsunami. Relawan Pun ada yang menunjuk rumah rumah yang hancur karena gempa tsunami. Surya dan Helmi ikut menyaksikan pemandangan desa yang sebagian hancur. (notes. Teks di dimiringkan kebutuhan SS)

FADE OUT.


Bagikan
Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar
Tidak ada komentar