Username/Email
Kata Sandi
Alamat Email
Kata Sandi
Jenis Kelamin
7. INT. RUMAH- SORE
Kompetisi musik yang baru saja aku menangi adalah kompetisi pertama dan terakhir untukku . Iya benar, pertama dan terakhir. Bukankah menjadi pemenang di sebuah kompetisi musik yang bergengsi menjadi suatu kebanggan tersendiri? Sayangnya hal itu tidak berlaku bagiku.
FLASHBACK
KAYRA
(Turun dari mobil kijang gurunya) (memasukkan medali dan piagam ke dalam tasnya) (mengetuk pintu rumah)
NADINE
(membukakan pintu) dari mana aja kamu? Sore kayak gini baru pulang?
KAYRA
Hm ini kak aku tadi abis ngerjain tugas di rumah alana dan harus dikumpulin besok kak
NADINE
Oh tugas? Tugasnya ikut lomba ya?
KAYRA
Maksud kak nadine? Aku ga ngerti kakak ngomong apa… tugas… tugas bahasa inggris kak, makanya aku ngerjain bareng alana
NADINE
Kayra kenapa kamu harus boong sih sama kakak?
KAYRA
Boong apa kak? Maksud kaka kapa sih? Aku bener-bener ga ngerti kak…
NADINE
Coba sini kakak mau liat tas kamu
KAYRA
Kenapa harus liat tas aku?
NADINE
Kakak cuman pengen liat mana tugasnya?
KAYRA
Kak apaansih…
NADINE
Kalo kamu gamau kasih liat, biar kakak yang ambil (mengambil tas kayra)
KAYRA
Kak nadine ihh apaansih kak (merebut tasnya)
NADINE
(membuka tas kayra) (mengambil dan melihat medali dan sertifikat kayra) ini apaa? Kayra ini apa? Hah? Jawab kakak
KAYRA
(diam) aku ikut lomba kak
NADINE
Lomba apa? Lomba musik? Jangan aneh-aneh deh kamu kay… kakak kan udah pernah bilang sama kamu jangan pernah ngelakuin hal apapun itu yang berhubungan sama musik dan seni… harus berapa kali kakak kasih tau kamu?!?
KAYRA
Kenapa? Kenapa kak nadine selalu ngelarang aku sama emi ngelakuin sesuatu hal yang kita suka? Apa alasannya kak? Apa? Coba kasih aku satu alasan yang kuat
NADINE
Kamu tuh ga perlu tau apa alsannya… bisa-bisanya kamu ga pernah ngomong sama kakak
KAYRA
Aku ga ngomong sama kak nadine, karena aku tau kalo aku ngomong, kak nadine pasti ga bakal setuju dan ga ngebolehin aku… terus kapan aku bisa ngembangin apa yang aku suka kak? Kapan? Kalau aku main biola, aku juga ga ngerugiin kakak kan? Gaada satupun orang dari keluarga ini yang aku rugiin kak
NADINE
Diem kamu kayra, kenapa kamu jadi kayak gini sama kakak?
KAYRA
Aku kayak gini, karena kakak juga kayak gini ke aku… kak nadine aneh (menggelengkan kepala) mulai sekarang entah kakak mau ngeizinin aku atau engga aku akan terus main biola…
NADINE
Berenti main biola atau ini aku bakar? (memperlihatkan medali dan sertifikat kayra)
KAYRA
(tertawa) kak nadine ga mungkin nge lakuin itu, keputusanku bulat, aku akan tetep main biola
NADINE
(keluar rumah) (mengambil tong sampah besi dan korek) (menyalakan korek)
KAYRA
(melihat nadine menyalakan korek) kak nadineee, kakak ga mungkin kan? (mulai menangis) kak nadine
NADINE
(melihat kayra) (mmembakar sertifikat dan medali) (menaruhnya di tong sampah)
KAYRA
KAK NADINE JANGAN DI BAKAR KAKKKK (berteriak dan menghampiri nadine) (berusaha menyelamatkan medali dan sertifikatnya tapi sudah hangus) (duduk di depan tong sampah)(menangis)
NADINE
(pergi meninggalkan kayra)
Emi yang sedari tadi hanya bisa mengintip kakak-kakaknya ini pun mendatangi kayra
EMI
(datang dan duduk di samping kayra) (memeluk kayra) kak kayra udah jangan nangis
KAYRA
(menangis tambah kencang) emiii… hasil usaha kakak, hasil latihan kakak selama ini ilang gitu ajaa emi…
KAYRA VO
Tragis bukan? Masih menjadi teka-teki kenapa kak nadine sangat membenci seni dan musik. Tapi inilah kenyataannya. Karena kejadian ini hubunganku dengan kak nadine menjadi sedikit longgar. Kami jadi jarang berbicara satu sama lain. Kami berbicara kalau ada perlunya aja
FLASHBACK CUT TO