Halaman Author
Kontrol semua karyamu pada halaman author, kamu bisa memublikasikan karya baru atau mengatur karyamu dengan mudah dalam satu tempat.
BAJING LONCAT
Suka
Favorit
Bagikan
4. LEMBAR - 03
Skrip ini masih diperiksa oleh kurator

SKETSA PULAU JAWA


Sketsa pulau Jawa yang dilihat dari atas membuka scene. Sebuah simbol berbentuk mobil muncul, bergerak dari tempatnya bertunas ke kota Jakarta. Simbol meninggalkan garis kuning di setiap jalur yang dilalui, melintang menggambarkan rute yang telah di jejaki untuk tiba di Ibukota.


CUT TO:


BATAVIA - 1940


Potret kota Jakarta tahun 1940 terpampang di layar. Orang-orang dengan atribut eropa berhilir-mudik ditengah sibuknya kota. Mobil-mobil klasik berseliweran di jalan-jalan.




NARATOR (O.S)
Jakarta, sebelumnya disebut Batavia.


CUT TO:


GAMBAR PASUKAN BELANDA MENAKLUKKAN KOTA JAYAKARTA - 1619


Gambar pasukan Belanda yang berjaya menaklukan Kota Jayakarta pada 1619.




NARATOR (O.S)
Pada tahun 1619, Belanda melalui Vereenigde Oostindische Compagnie, atau yang kerap kali disingkat sebagai VOC meruntuhkan Jayakarta. Tekad mereka untuk melumatkan kota Jayakarta bukan semata hanya untuk kekuasaan saja, melainkan juga mendirikan Batavia sebagai pusat administrasi dan perdagangan Hindia Timur.


CUT TO:


REKAMAN BERSEJARAH PROKLAMASI KEMERDEKAAN - 1945




NARATOR (O.S)
Setelah kemunduran Jepang pada perang dunia 2, serta diumumkannya proklamasi kemerdekaan Indonesia pada 1945. Batavia resmi bersalin nama menjadi, Jakarta.


CUT TO:


GAMBAR KOTA JAKARTA SAAT INI


Gambar kota Jakarta saat ini. Kota metropolitan dengan gedung-gedung yang menjulang di permukaannya.






NARATOR (O.S)
Jakarta, kini menjadi Ibukota modern yang dinamis, dengan simbol menara emas sebagai monumen Nasional, monumen yang berdiri tegak sebagai lambang kemerdekaan dan kebanggaan bangsa. Monumen itu, diberi nama...


DISLOVE TO:


EXT. TAMAN MONAS - SIANG


Kita melihat dari jarak 30 meter. Empat laki-laki yang hanya tampak punggungnya saja berbaris menghadap Monas di taman Monas. Dalam satu pungutan napas, mereka lalu serempak berteriak...




SEMUANYA
(Berteriak)
Monasss..!!!


DISLOVE TO:




OVER BLACK

CHYRON IN : BAJING LONCAT


CUT TO:


EXT. JEMBATAN FOUR SEASONS - SORE


Sebuah mobil pick-up melaju di jalanan Jakarta yang sibuk. Langit senja menghiasi kota dengan gradasi oranye, merah, dan ungu yang memukau. Gedung-gedung tinggi berdiri kokoh, siluetnya tampak kontras dengan warna langit yang dramatis. Angin sore yang sejuk membawa aroma khas kota, menciptakan suasana tenang di tengah hiruk pikuk perjalanan mobil pick-up tersebut. Semakin lama, bokong p

ick-up itu semakin mengecil, hingga, berakhir tenggelam di ujung jalan.


FADE OUT.








Bagikan
Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar
Tidak ada komentar