Username/Email
Kata Sandi
Alamat Email
Kata Sandi
Jenis Kelamin
EXT.HALAMAN DEPAN RUMAH NENEK - MALAM
CAST: RAKA
Raka mengenakan baju koko dan sarung dengan membawa sajadah pulang dari masjid dan berjalan masuk kerumah
CUT TO:
INT. RUANG KELUARGA - MALAM
CAST: RAKA
Raka membuka pintu dan masuk rumah, raka langsung mendengar kalimat nenek yang menyuruhnya makan malam,
RAKA
(Membuka pintu)
Assalamualaikum
NENEK (O.S)
Waalaikumsalam, Raka kamu makan dulu, dari tadi belom makan kan? sana makan dulu
CUT TO:
INT. KAMAR NENEK - MALAM
CAST: NENEK
Nenek sedang melipat mukena yang baru ia pakai sholat
RAKA (O.S)
Iyaa nek,
Nenek tersenyum mendengar raka
CUT TO:
INT. RUANG KELUARGA - MALAM
CAST: RAKA, NENEK, GITA
Raka pun membuka kamar Gita untuk menyuruhnya makan, tetapi ketika kamarnya terbuka sedikit Raka melihat Gita yang masih memakai mukena sedang tadarus membaca al quran dengan nada pelan, dan Raka pun menutup kembali pintu kamar Gita, nenek pun keluar dari kamarnya dan menyuruh raka lagi untuk makan dengan penuh perhatian
NENEK
Raka, kamu makan dulu,
RAKA
(Melipat sajadah yang ia bawa)
Nanti aja deh nek, adek juga masih tadarus,
NENEK
Yo kamu bisa makan duluan
RAKA
Nanti aja nek, masih kenyang juga
NENEK
Nanti kalau laper kamu makan ya raka
RAKA
Baik nek, yaudah raka tak ke kamar dulu aja nek
Nenek pun mengangguk sambil tersenyum dan Raka pun masuk kamar
CUT TO:
START OF MONTAGE:
INT.KAMAR RAKA - MALAM
CAST: RAKA
Raka masuk ke kamarnya lalu melepas baju kokonya untuk digantungkan kembali memakai hanger, dan melipat sarung yang habis ia pakai, setelah raka membereskan pakaiannya, Raka mengambil handphone di mejanya dan duduk di kasur lalu melihat bahwa di handphonenya sudah ada 5 notifikasi telepon tidak terjawab yang berasal dari bulek nining (adek dari ayahnya Raka), Raka seketika terdiam dan terliaht sedikit geram lalu raka memandangi foto almarhum ibunya yang berada di meja
FADE OUT:
INT.KAMAR RAKA - PAGI
CAST: RAKA
Raka mengenakan singlet dan memakai bawahan handuk karena baru selesai mandi, Raka mengeringkan rambutnya dengan handuk kecil, tiba tiba handphonenya berbunyi karena adanya notif chat dari nabila yang memberi info lokernya masih buka dan menyuruh untuk mensiapkan berkas lamaran berupa cv,ijazah dan identitas diri, mengetahui hal itu raka langsung membuka laci meja kamarnya untuk mengambil berkas-berkas yang telah ia siapkan, lalu dimasukkan ke tasnya, Raka membuka lemari pakaian dan memilih baju dari lemari pakaian untuk ia pakai
END OF MONTAGE
CUT TO:
INT.RUANG KELUARGA - PAGI
CAST: RAKA, NENEK
Raka keluar dari kamarnya dengan sudah tampil rapi mengenakan kemeja flannel dan denim yang tidak sobek seperti biasanya, lalu raka menghampiri nenek yang sedang menyapu lantai untuk pamit pergi keluar dengan menjabat dan mencium tangan nenek
RAKA
(Mencangklong tasnya, lalu menjabat dan mencium tagan nenek)
Nek, raka pergi dulu ya
NENEK
Mau kemana?
RAKA
Ada perlu nek di kota
NENEK
Kamu ga sarapan dulu?
RAKA
Entar aja nek gampang
NENEK
Oh yaudah kalau gitu ati ati ya raka
RAKA
(Berjalan keluar rumah)
Iyaa nek
CUT TO:
EXT. TERAS RUMAH NENEK - PAGI
CAST: RAKA, NENEK, GITA
Raka mengambil sepatu converse andalannya di rak yang ada di teras lalu raka memakainya sambil duduk di kursi, dengan ditemani nenek yang berdiri di pintu melihatinya, ketika Raka mulai memakaikan sepatunya, gita menghampirinya dengan beridiri di dekat nenek, Gita juga meminta ijin ke Raka untuk mau ke rumah temannya nanti siang yang bernama Risa
GITA
(Memegang sapu menatap raka dan nenek)
Mas, nek, nanti siang aku mau ke tempat risa boleh ngga, mau nyiapin perlengkapan buat ospek?
NENEK
(Nenek menatap Gita dan mengijinkan dengan nada lembut)
iyaa boleh,
RAKA
(Menalikan sepatunya)
Iyaa gapapa, yang penting tugas rumah udah selesai, terus perginya ati ati
GITA
(Gita tersenyum sambil menatap Nenek, lalu menatap raka)
Makasih nek, iyaa mas
RAKA
(Raka menatap nenek dan gita)
Yaudah aku jalan dulu ya nek, dek, assalamualaikum
NENEK
Waalaikumsalam
GITA
Waalaikumsalam
Raka pun berjalan menuju halaman lalu menaiki motornya dan mulai berjalan sambil mengklakson nenek dan Gita yang masih berdiri di depan pintu, lalu nenek dan Gita tersenyum
CUT TO:
INT. RUANG MAKAN - PAGI
CAST: NENEK, GITA
Gita dan nenek kembali masuk rumah, lalu berjalan memasuki area ruang makan, nenek menyuruh gita untuk sarapan dulu sebelum pergi
NENEK
(Meletakkan sapu di sudut tembok)
Gita, kamu sarapan dulu sebelum pergi
GITA
(Meletakkan sapu disudut tembok)
Iyaa nek, habis ngepel sekalian aja
Gita berjalan mengambil alat pel di halaman belakang
NENEK
Iyaudah, yang penting jangan lupa makan ya gita
GITA
(Berjalan menuju halaman belakang)
Iyaa nek, nenek tenang aja, pasti gita makan kok
Nenek tersenyum mendengar itu
CUT TO:
EXT. PARKIRAN TEMPAT PERCETAKAN - SIANG
CAST: RAKA
Raka berhenti di parkiran tempat percetakan raka melepas helmnya, lalu mengambil handpone di sakunya dan membuka chat dari Nabila untuk melihat kembali lokasi yang dikirim Nabila, lalu raka melihat baliho nama percetakan yang ada di area pintu masuk, setalah itu raka memasukan kembali handponenya dan menguncir rambut gondrongnya sembari berjalan masuk ke tempat percetakan
CUT TO:
INT. TEMPAT PERCETAKAN - SIANG
CAST: RAKA, PENJAGA KASIR PERCETAKAN (P)
Setelah Raka membuka pintu dan masuk, Raka masih berdiri di dekat pintu dan melihat suasana tempat percetakan tersebut yang sedikit ramai dengan wajah sedikit kebingungan karena bingung dengan siapa ia memasukan lamaran, lalu Raka berusaha memasang wajah percaya dirinya dan berjalan ke bagian kasir untuk bertanya mengenai lamaran kerja
RAKA
Permisi mbak..
PENJAGA KASIR PERCETAKAN
(Menatap raka)
Iyaa mas, ada yang bisa kami bantu?
RAKA
Saya mau bertanya, apa benar disini membuka lowongan part time?
PENJAGA KASIR PERCETAKAN
Iyaa mas benar
RAKA
Oh oke, jadi gini mbak, kebetulan saya ingin mengajukan lamaran kerja part time disini, nah kira kira saya harus mengajukan ke siapa ya? atau prosedurnya bagaimana ya mbak?
PENJAGA KASIR PERCETAKAN
Oh gitu, jadi berhubung disini penerimaan pegawainya ditentukan langsung oleh ownernya, masnya bisa menitipkan lamarannya ke saya atau bagian kasir dan nanti saya ajukan ke owner, masnya sudah bawa berkas lamaran?
RAKA
Bawa mbak, jadi saya kasih lamarannya ke mbak nya yaa?
PENJAGA KASIR PERCETAKAN
Iyaa mas, nanti saya ajukan ke owner dan setelah itu masnya akan dikabari lagi via sms mengenai sesi wawancara langsung dengan ownernya, ada nomer telepon yang bisa kami hubungi?
RAKA
(Raka mengambil berkas lamaran yang ada ditasnya, dan memberikan ke penjaga kasir)
Oh ada mbak, nomer saya sudah saya cantumkan di cv
PENJAGA KASIR PERCETAKAN
Baik kalau gitu mas, nanti akan kami kabari lagi
RAKA
Okee mbak, yaudah kalau gitu mbak, saya tak pamit dulu aja, terima kasih mbak..
PENJAGA KASIR PERCETAKAN
Baik mas
Raka pun berjalan keluar dari tempat percetakan,
CUT TO:
START OF MONTAGE:
EXT. PARKIRAN TEMPAT PERCETAKAN - SIANG
CAST: RAKA, TUKANG PARKIR
Raka menaiki motornya kembali, sebelum jalan raka memberikan uang ke tukang parkir, lalu Raka melanjutkan perjalananan
CUT TO:
EXT. JALAN RAYA KOTA JOGJA - SIANG
CAST: RAKA
Ditengah perjalanan Raka, handphone Raka yang ada di sakunya berbunyi karena adanya panggilan, akan tetapi Raka tidak mendengar bunyi notifikasi handponenya dan masih fokus mengendarai motornya
CUT TO:
INT.RUMAH TANTE NINIG - SIANG
CAST: BULEK NINING
Bulek ninig dengan wajah cemas, berusaha menelpon Raka, akan tetapi panggilannya selalu tidak terjawab, lalu bulek nining meletakkan handphonenya ke meja
CUT TO:
EXT.PARKIRAN CAFE - SIANG
CAST: RAKA
Raka memberhentikan motornya di parkiran cafe yang ia tuju, lalu raka turun dari motornya dan berjalan memasuki cafe tersebut
END OF MONTAGE
CUT TO:
INT.CAFE - SIANG
CAST: RAKA, PELAYAN CAFE (L), KASIR CAFE (P)
Ketika Raka memasuki cafe, Raka langsung memberhentikan pelayan cafe yang sedang berjalan berpapasan dengan nya menuju pintu untuk keluar mengambil gelas dan piring kotor yang baru dipakai konsumen, lalu raka menanyakan tentang prosedur tentang mengajukan lamaran kerja
RAKA
Eh permisi mas, mas
PELAYAN CAFE
(Menghentikan langkahnya)
Iyaa mas, ada yang bisa dibantu
RAKA
Mau nanya, kalau ngajuin lamaran kerja disini, harus menemui siapa ya?
PELAYAN CAFE
Ohh, coba masnya langsung ke bagian kasir, karena kebetulan ownernya cafe ini penjaga kasirnya mas
RAKA
Oh gitu ya, oke mas, makasih ya
PELAYAN CAFE
Iyaa mas
Raka berjalan ke arah kasir, sementara pelayan cafe melanjutkan jalannya, sesampainya di depan kasir Raka mengantri sama costumer lain yang sedang memesan menu, dan ketika Raka berhasil bertatap muka dengan penjaga kasir yang sangat terpesona dengan wajah raka yang dingin dan kalem, Raka mencoba mengajukan lamaran kerja, akan tetapi ditolak karena posisi yang dibutuhkan sudah penuh
OWNER / PENJAGA KASIR CAFE
Silahkan kak, mau pesen apa?
RAKA
Ohh engga mbak, saya mau nanya apakah disini masih buka lowongan part time?
OWNER / PENJAGA KASIR CAFE
Masnya mau mengajukan part time disini?
RAKA
Betul mbak
OWNER / PENJAGA KASIR CAFE
Yaah, sudah penuh kak, baru saja sekitar lima menitan lalu saya mewawancarai dan acc pegawai baru yang sudah lima harian lalu mengajukan lamaran
RAKA
Oh gitu ya mbak
OWNER / PENJAGA KASIR CAFE
Iyaa kak, maaf ya kak,
RAKA
Iyaa gapapa, yaudah kalau gitu makasih ya
OWNER / PENJAGA KASIR CAFE
Sekali lagi maaf ya kak
RAKA
Iyaa gapapa santai
Raka pun balik badan dan berjalan ke pintu keluar, akan tetapi tak lama kemudian raka dipanggil lagi sama kasir cafe
OWNER / PENJAGA KASIR CAFE
Eh kak
Raka pun tiba tiba menoleh ke kasir, dan penjaga kasir cafe bilang good luck sambil melambaikan tangannya
OWNER / PENJAGA KASIR CAFE
Good luck
Raka tersenyum dan kembali berjalan lagi ke luar cafe
CUT TO:
EXT.PARKIRAN CAFE - SIANG
CAST: RAKA, TUKANG PARKIR (L)
Raka memberikan uang receh ke tukang parkir cafe dan tukang parkir, lalu tukang parkir memberi aba aba di jalan raya untuk memberikan jalan kepada Raka yang mengendarai motornya meninggalkan area cafe