Username/Email
Kata Sandi
Alamat Email
Kata Sandi
Jenis Kelamin
SEKUENS 3
51.EXT. TERAS RUMAH STEFFIE - DAWN
mobil Rio berhenti di depan rumah Steffie.
Rio keluar mobil. mengetuk pintu pagar.
Kamila dengan pakaian kantor keluar pintu
KAMILA
cari siapa?
RIO
Steffie nya ada tante?
tak langsung menjawab. Kamila melihat ke dalam rumah. lalu--
KAMILA
Steffie nya udah berangkat siaran
RIO
makasih tante
Rio kembali ke mobilnya
52.INT. LORONG SEKOLAH - DAY
Rio menghampiri Steffie yang berjalan bersama Nadia.
Steffie dan Nadia langsung bergabung bersama kelompok siswa lain.
53.INT. MOBIL RIO - DUSK
Rio membuka lokasi Steffie dengan GPS tracker di HP-nya. yang berada di Starbuck
54.INT. MOBIL RIO - MOMENTS LATER - MOVING
Rio membelokan mobilnya. lalu berhenti di depan Starbuck.
Rio memastikan lokasi Steffie di HP-nya. Rio membuka kaca mobil. membidik Steffie dengan mini director viewfinder.
RIO POV, terlihat Steffie sedang bersenang-senang bersama Nadia, Reza Produser dan 2 teman cowok. Rio melihat ekspresi Reza yang menatap suka ke Steffie.
Rio menutup kaca mobilnya. pergi meninggalkan mereka
CUT TO :
55.EXT. PARKIRAN KANTOR RADIO - MORNING
Steffie keluar dari kantor Radio. berpamitan pada Reza.
Rio melihat Steffie berjalan ke mobilnya.
Rio keluar mobil. menghampiri Steffie. menarik tangannya.
RIO
kamu ngindarin aku, Stef.
wajah Steffie berubah takut.
STEFFIE
bisa gak si, Io. kasih aku waktu dulu.
RIO
gak bisa. kita omongin sekarang!
Steffie mencoba melepas cengkraman Rio.
Lalu, tiba-tiba:
REZA
ada apa ini?
Rio melepaskan cengkramannya. dan langsung memasuki mobilnya. pergi menjauh
REZA (CONT'D)
lo gapapa, Stef?
STEFFIE
gapapa, kak.
56.EXT. BANDARA - DAY
SATU MINGGU KEMUDIAN.
Steffie dan Nadia. keluar dari taksi. memasuki bandara.
57.INT. KAMAR RIO - DAY
Foto Steffie terpajang di meja dengan Handycam. Rio sedang membuka laptop-nya kita melihat folder Steffie di layar.
di sebelahnya kita melihat kado dan surat berisikan permintaan maaf ke Steffie.
Rio mengambil HP-nya mengirim pesan ke Steffie: "udah seminggu kamu terus ngehindarin aku. Apa akamu masih gak ngomong ke aku?"
CU - HP Rio. dia mengetik lagi: "aku emang bajingan. Tapi ini bodoh. aku serius. aku sungguh minta maaf. aku gak seharusnya marah. bisa kita bicara?"
Steffie membalas: "aku juga minta maaf"
Rio: "I missed U so much"
Steffie mengetik: "i missed u 2"
58.INT. CAFETARIA BANDARA- MOMENTS LATER
waiter memberikan pesanan Steffie dan Nadia di meja.
Nadia memakan pesanannya. Steffie sibuk dengan HP-nya.
Steffie berpikir. lalu menulis pesan ke Rio: "aku butuh waktu. butuh ruang"
Rio menirim pesan balik: "iya aku tau."
Steffie mengetik: "we need to talk about everything."
59.INT. KAMAR RIO - MOMENTS LATER
Rio menunggu balasan pesan dari Steffie.
tak ada balasan. Rio mengetik lagi: "bisa kamu balas?"
60.INT. TERMINAL BANDARA - DAY
Steffiemenarik kopernya memasuki terminal untuk melakukan penerbangan.
61.EXT. BANDARA - MOMENTS LATER
kita melihat pesawat lepas landas.
CUT TO:
62.INT. TERAS RUMAH STEFFIE - DAY
Rio memasuki halaman rumah Steffie. Menaruh kado dan surat permintaan maaf di depan pintu rumah Steffie.
CUT TO:
63.EXT. BANDARA GUSTI NGURAH RAI - DAY
kita melihat pesawat mendarat.
64.INT. LOBBY HOTEL - MOMENTS LATER
Hotel ini dipenuhi orang-orang. Sebuah keluarga akan makan siang. Kita mengikuti Steffie dan Nadia berjalan memasuki balai lobi.
65.INT. KAMAR HOTEL - MOMENTS LATER
Steffie melihat keluar jendela. sementara Nadia rebahan di ranjang
66.EXT. LAUT - SUNSET
matahari sore tenggelam membuat langit berwarna merah. suara ombak yang mengalir bolak-balik menemani kesendirian Steffie yang berdiri menatap lautan.
Steffie membayangkan Rio ada di ujung pantai.
LATER.
Steffie mengeluarkan HP-nya. terlihat banyak pesan dan panggilan masuk dari Rio.
Steffie mengetik pesan ke Rio: "aku punya keputusan"
Steffie menulis pesan kedua.
"aku cuma harap kamu mendukung"
TING! pesan masuk dari Rio: "apa keputusan kamu?"
Steffie mengetik: "kamu janji kamu gak akan marah dan cuma bicara?"
Rio: "ya aku janji"
67.INT. KAMAR RIO - DUSK
Rio bersandar di kepala ranjang. dengan lagu berputar pelan.
TING! pesan masuk. Rio membaca pesan Steffie.
"aku mau kita putus"
Rio bangkit dari tempat tidur. gusar berjalan mondar-mandir di kamarnya.
mencoba menelpon Steffie.
OPRATOR (O.S)
nomor yang anda tuju tidak dapat dihubungi. cobalah be--
Rio mengakhiri panggilan dan bersandar di meja.
CU- HP Rio-- pesan Steffie: "kamu janji gak akan marah"
Rio membalas: "bisa angkat???"
pesan Steffie : "aku gak mau ngomong kalo kamu marah"
Rio mengetik: "Tapi kita gak harus ngomongin tentang ini lewat pesan. SIALAN"
Steffie mengetik pesan. Rio menunggu balasan Steffie. tegang.
CU - HP Rio-- Steffie membalas: "lo cuma brengsek yang maksa ngerubah pikiran gue!."
Rio: "KAMU DI MANA? DI RUMAH?" Rio mengetik lagi, "AKU KESANA"
Rio menaruh HP-nya. duduk di tepi ranjang memakai sepatu sambil menunggu pesan dari Steffie.
Ting! Rio meraih Hp-nya. membaca pesar Steffie:
"aku gak di rumah. aku sama Nadia sekarang. syukur dia ngerti dan dukung aku. gak kayak kamu"
68.INT. KAMAR HOTEL - NIGHT
Steffie bersandar di kepala ranjang. sama tegangnya.
membaca pesan Rio: "kamu serius?"
Steffie berpikir, lalu mengetik balasan: "kita selesai. aku gak mau ngomong sama kamu"
69.INT. KAMAR RIO - NIGHT
Rio mengetik: "kita bicarakan sekarang"
Steffie tak membalas. Rio mengirim pesan lagi: JAWAB AKU!
Steffie mengetik: "cukup. kita putus"
Rio membaca pesan Steffie. tercengang.
Steffie mengirim pesan lagi: "aku akan blokir kamu sekarang"
Rio menulis pesan: "jangan lakuin!"
Rio menelpon Steffie
OPRATOR (O.S)
nomor yang anda tuju sedang tidak aktif.
Rio melempar HP-nya ke sembarang arah.
RIO
(ke dirinya sendiri)
Bangsat!
dia menendang kaki ranjang. lalu Dia memasuki kamar mandi kamar.
BRAK! pintu tertutup.
CUT TO BLACK:
FADE IN: