Membaca Umbuk Umbay seperti mengingatkan kembali bahwa ada kultur-kultur "tua" yang kerap dipaksakan kepada orang-orang yang usianya jauh lebih muda dengan kultur yang berbeda, misal dalam cerita ini kita diperlihatkan bagaimana keluarga dan orang tua Banda adalah orang tua yang "nyinyir", dan sadar atau tidak, hal tersebut banyak mempengaruhi mental seseorang. Umbuk Umbay juga menyoroti ada juga realita-realita seperti orang-orang dari zaman sekarang ini lebih siap dengan kehidupan seksual ketimbang parenting. Bahwa banyak orang tua yang sebenarnya toxic juga adalah realita yang mau tidak mau harus diterima dan diperbaiki, bukan hanya ditutupi dengan jargon orang tua adalah dewa yang maha benar. Cerita dengan nuansa yang kelam, putus asa, serta alur yang (((mengejutkan))) dan karakter yang sarat dengan isu psikologi berhasil dikemas dengan rapi, apik, serapi hasil kerja Maryam. Jempol!!!
Ditunggu versi cetaknya~
Atau filmnya~