Halaman Author
Kontrol semua karyamu pada halaman author, kamu bisa memublikasikan karya baru atau mengatur karyamu dengan mudah dalam satu tempat.
Flash
Aksi
Resiko
10
Suka
9,302
Dibaca

Mark kembali update arah dan kecepatan angin. Tidak jauh berbeda, tapi dia tidak mau ambil resiko. Kelalaian kecil bisa menentukan antara gagal dan berhasil, antara hidup dan mati. Ia putar knop di teropong senapannya menyesuaikan dengan angka yang baru. Targetnya akan berada di jarak dua ratus meter. Peluru kaliber lima puluh akan memerlukan dua detik penuh untuk mencapai target; jeda yang bisa memberi peluang intervensi apapun. Untuk saat ini, variabel yang bisa ia ukur hanya angin.

Matanya memicing, meneropong lensa, memberinya pandangan dekat trotoar Wilshire Boulevard yang menembus Taman MacArthur. Los Angeles masih tenang. Jam sibuk tidak lama lagi dan targetnya akan lewat di sana sebagaimana biasa.

Targetnya bernama Richard Boone, lima puluh tahun dengan tinggi seratus delapan puluh sentimeter. Kliennya minta secara spesifik dia mati di pinggir jalan--semacam pesan tersembunyi yang ia tidak tahu.

Headset di kepala Mark berbunyi.

“Target sedang bergerak. Stand by.” 

Mendengar itu Mark bisa bayangkan tubuh atletis Richard Boone telah terbalut sweater abu-abu, celana training hitam dan sepatu lari hitam. Turun dari tangga gedung apartemen di 6th Street. Ia akan jogging ke tempat kerjanya di bilangan Korea Town. Ia seorang pengacara yang sedang dalam misi menjadi Walikota Los Angeles, dan itu memprovokasi seseorang menyewa jasa Mark.

Mark sendiri tidak sembarangan menerima pekerjaan. Dari file yang ia dapatkan, Richard adalah mantan marinir yang telah dua kali tur ke Afganistan dan Irak. Sang target tahu resiko memilih jalur karir militer. Death always loom the path of a warrior. Itu sudah cukup buat Mark untuk menerima pekerjaan itu. 

“Target terlihat,” ucap Mark pada headsetnya. 

“Roger.”

Teropong senapan mengikuti arah targetnya berlari. Konstan dan terukur. Picu siap ditekan. Namun mendadak targetnya hilang. Mark terkesiap dan merunut teropongnya mundur. Ia lihat tergetnya berhenti berlari. Matanya sesaat terlepas dari teropong untuk melihat pemandangan utuh dari targetnya. Ia melihat targetnya berhenti karena membantu seorang tunawisma tua menyeberang jalan. Jalan sebenarnya masih sepi, tapi targetnya tergerak untuk membantunya. 

Mark tersenyum, lalu bicara ke headsetnya, "Batalkan kontrak."

"A-apa? Kamu serius? Klien tidak akan suka, kamu tahu itu?"

"Aku bisa ambil resiko itu."

"Well, kamu yang rugi."

Mark matikan headsetnya sambil menatap Richard yang kembali meneruskan joggingnya.

"Tidak, kawan," gumamnya, "aku sedang berinvestasi...."

Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar
@darmalooooo : Terima kasih. 😃
Nah baru terbuka. Menarik FF nya Uncle, endingnya menarik. Saya suka ❤❤❤❤
@darmalooooo : Iya kah? Wah, sebentar.
Terkunci ya Uncle?
@lirinkw : Thank you very nice!😆
Nice 😊
@semangat123 : Hehe, terima kasih udah mampir. Akhirnya ada yg komen juga nih FF😅😅😅
Keren FF nya. Akhirnya, tidak jadi membunuh karena Mark melihat kebaikan targetnya. 👍🥰
Rekomendasi dari Aksi
Flash
Resiko
DMRamdhan
Novel
Jalan Pulang
Widiyati Puspita Sari
Novel
Kayutogel Bandar Togel HK Terpercaya
kayutogel
Flash
Bronze
Orca
Faisal Susandi
Flash
Kalah Main Gaplek
Yovinus
Flash
Bronze
Tak Akan Pernah Terlupakan
silvi budiyanti
Flash
BELI SEKARANG, Call / WA : 0811-7252-169 Distributor pupuk organik agros di Lampung Barat.
Jual Pupuk Organik
Flash
Dewasa, dari mulut ke mulut
Rizky aditya
Flash
Bronze
Kuncup Mawar
mary dice
Novel
Bronze
Ksatria Nevkhadda
JWT Kingdom
Cerpen
PROJECT V
Permadi Adi Bakhtiar
Flash
Bronze
Monoton
Noveria Retno Widyaningrum
Skrip Film
Sinar yang Gelap
Rasyiditas
Cerpen
Bronze
Kronik Perak
Kemal Ahmed
Flash
Dinda Mimpi
Aneidda
Rekomendasi
Flash
Resiko
DMRamdhan
Skrip Film
Ruang Rahasia Ibu
DMRamdhan
Cerpen
Bronze
Korslet (Kisah Seputar Kopi dan Resleting)
DMRamdhan
Novel
Kecuali Monyet
DMRamdhan
Novel
Bronze
Ayat yang Tak Terucap
DMRamdhan
Cerpen
Bronze
History of A City
DMRamdhan
Novel
Rumah Sang Bidadari
DMRamdhan
Flash
Sejatinya Keindahan
DMRamdhan
Cerpen
Bronze
PLAYBALL!!
DMRamdhan
Novel
To Protect
DMRamdhan
Novel
Bronze
Adolescent Crash
DMRamdhan
Novel
Bronze
Layang-Layang Putus Tak Pernah Salah
DMRamdhan
Novel
Janna dan Pria Bersayap Api
DMRamdhan
Novel
FATEBENDER
DMRamdhan
Flash
Glitch
DMRamdhan