Halaman Author
Kontrol semua karyamu pada halaman author, kamu bisa memublikasikan karya baru atau mengatur karyamu dengan mudah dalam satu tempat.
Flash
Drama
Waktu Yang Singkat
14
Suka
11,078
Dibaca

Ugh, sumpek sekali gudang ini. Aku baru saja datang bekerja, tetapi sudah ditempatkan di gudang. Ya, bukan hanya aku saja, banyak juga yang lain.

"Hei, kau baru, ya?" tanya seorang pria dengan senyum manisnya. "Maaf, lupa memperkenalkan diri. Namaku, Tom."

"Ah, iya. Aku Candy."

"Nama yang indah dan manis. Semanis namamu."

Kurasa wajahku sudah memerah.

Ketika pintu gudang dibuka, serentak semuanya diam dan berdiri tegak. Dua wanita masuk dan menyeretku bersama Tom untuk keluar.

Kami masuk ke ruangan terpisah. Salah satu wanita yang menyeretku mengeluarkan sebuah gaun pengantin yang sepertinya baru tiba.

"Candy, kau akan cantik memakai gaun ini. Cocok dipasangkan dengan Tom."

Ingin sekali kuucapkan terima kasih, tapi mulutku terasa kaku. Di sisi lain aku merasa senang akan dipasangkan dengan Tom untuk menjadi model pengantin.

Setelah gaun itu menempel ke tubuhku, kulihat wanita yang memakaikanku gaun itu tersenyum.

"Sempurna," begitu katanya.

Hingga keesokan harinya, aku sudah menunggu Tom di depan pintu ruang ganti. Begitu ruang ganti pria terbuka, aku menoleh dan terkejut. Itu bukan Tom, tapi Terry dengan setelan jas pengantin.

"Kenapa kau? Di mana Tom?"

"Semalam karyawan lain tak sengaja menabraknya sampai jatuh. Lengannya patah dan wajahnya tergores besi. Jadi aku yang menggantikan."

Aku merasa sedih dan panik. Rasanya ingin mengecek kondisi Tom. Tapi, aku bisa apa? Aku hanyalah sebuah Mannequin yang tidak bisa melakukan apa-apa.

Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar
bkn cm lengannya Tom yg patah, tp Candynya jg ikut patah hati :(
Wah patung trnyata 😮
@affarain : Terima kasih :D
Mengejutkan endingnya. Keren
@ranieva : Thankyou udah mampir, Ran. Hahahaha. Gegara pernah lihat yang kegores bagian pipinya itu, ewww
kok ngilu ya pas tergores besi tapi ternyata .... Tom ....
Rekomendasi dari Drama
Flash
Waktu Yang Singkat
Felis Linanda
Novel
To Be A Better Woman
it's her.
Novel
LELAKI DITITIK NADIR
Bhina Wiriadinata
Novel
Swara Guntur, 1998
Sayap Monokrom
Novel
Trustful
kecoa writer
Novel
Reaching For The Star
Dian hastarina
Komik
Komikecil Series Life
edokomikecil
Flash
SAD BOY
Lusiana Adella
Novel
Bronze
Rainbow In My Love
ArsheilaW
Novel
Bronze
Di Balik Satir Cinta
Imajinasiku
Skrip Film
RUANG DAN WAKTU
Purnama
Flash
MARIA?
Zii
Novel
Bronze
Cerita Kita Hari Ini Tak Harus Indah
ken fauzy
Novel
Bronze
Jejak: Romantic Love Story #1
Imajinasiku
Novel
Temanmu Ketika Sendiri
Samudra
Rekomendasi
Flash
Waktu Yang Singkat
Felis Linanda
Skrip Film
Let's Kill (Script)
Felis Linanda
Flash
Akhirnya Kau Pulang
Felis Linanda