Halaman Author
Kontrol semua karyamu pada halaman author, kamu bisa memublikasikan karya baru atau mengatur karyamu dengan mudah dalam satu tempat.
Flash
Romantis
My Special Aromatherapy
1
Suka
981
Dibaca
Cerpen ini masih diperiksa oleh kurator

"Semua lampu sudah dimatikan? Pintu dan jendela dikunci 'kan?"

"Iya. Aku mengantuk, tapi tidak bisa tidur."

"Apa yang kamu pikirkan?" Hilda menoleh, menampakkan sebentar wajahnya yang masih ditutupi masker kupas. Dia sedang ingin membersihkan itu saat ini.

"Tidak ada."

"Biasa kamu mau cerita. Entah itu masalah pekerjaan di kantor atau sama pimpinan, rekan kerja?"

"Hubunganku dengan mereka selalu baik. Kamu lupa kalau aku ini dinobatkan sebagai karyawan teladan setiap bulannya dan dalam setahun berturut-turut? Yang sering kita bicarakan juga tidak jauh-jauh tentang keberhasilan timku atau pencapaian tinggi yang kami peroleh di divisi pemasaran."

"Mungkin ada serigala berbulu domba di antara mereka, atau teman yang suka menusuk dari belakang."

"Hah?!" Mendadak raut Nino menjadi aneh gara-gara penggalan kata yang diucapkan istrinya di ujung, samar-samar dia bergidik, "Berbahaya sekali ucapan kamu."

"Memang benar 'kan? Ini aku ingatkan ya, hati-hati dan tetap awas kepada siapapun. Rambut sama hitam, hati siapa yang tahu?"

"Rambut aku pirang, sayang. Sejak kapan hitamnya?"

"Pokoknya begitulah, pasti kamu mengerti maksud aku." Akhirnya Hilda tuntas dengan produk-produk perawatan kulitnya. Dia beranjak untuk kemudian ikut naik ke atas ranjang.

Jangka Hilda berbaring di dalam selimut mereka, Nino refleks memiringkan badannya. "Sini, lebih dekat lagi," kata pria ini seraya membentangkan sebelah otot lengannya.

"Aroma terapinya kok tidak tercium, ya sayang?" Berkerut-kerut hidung Hilda selagi dia membaui harum bergamot yang biasa menemani tidur malam mereka.

"Lupa? Stok aroma terapi kita sudah habis. Besok ingatkan aku untuk memesannya ke Inge. Kamu mau aroma apa?"

"Apa saja sih boleh, tidak masalah buat aku. Kemarin juga Inge mengirim varian beragam. Dia kirim bergamot lebih banyak, karena dia tahu kamu paling suka yang itu."

"Ya sudah, kali ini kamu yang pilih. Lavender, vanila, mawar atau mau aroma buah?"

Bukannya menjawab pertanyaan Nino, Hilda justru merapat dengan kelopak mata terpejam. Dia menyamankan kepala di lengan suaminya, "Aku punya favoritku sendiri," kata dia, menampakkan pula senyuman tipis dari bibir pualamnya.

"Apa?!"

"Wanginya kamu itu yang paling menenangkan buat aku, cuma aku yang bisa menciumnya sedekat ini." Senyum Hilda merekah cantik saat mengutarakannya, meski mata tetap menutup.

Sementara, Nino tidak dapat menahan dorongan akal untuk mengecup pelipisnya berulang-ulang. "Kamu wanitaku yang paling berharga. Segalanya, sayang."

Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar
Tidak ada komentar
Rekomendasi dari Romantis
Flash
My Special Aromatherapy
Ceena
Novel
Bronze
ANATA DAKE
Yattis Ai
Novel
Gold
Brisbane
Mizan Publishing
Novel
Lili's Sin
Rizki De
Novel
Bronze
Simpan(g) Rasa
Ris Aruni
Novel
Best Boyfriend
Muhammad Nasokha
Novel
Bronze
Our First Love Story
Kazehaya Shin
Novel
Diary Kanaya
Sabelia
Flash
Sore Di Tepi Danau
Ikal
Flash
Awan
Aneidda
Cerpen
Millboy
Bahagia Mendunia
Novel
(Jangan) Ada Tomat Di Antara Kita
Lirin Kartini
Novel
Gold
Menemani Setiap Detik Rasa Sepi
Falcon Publishing
Cerpen
Bronze
Aku Cinta Kau dan Agama Ku (1)
Faisal Susandi
Flash
Aku Yang Pernah
pelantunkata
Rekomendasi
Flash
My Special Aromatherapy
Ceena
Flash
Bronze
Beautiful Widow 'Sake' Seller
Ceena
Novel
The Secret of the Young Master
Ceena
Cerpen
Bronze
PAPA
Ceena