Halaman Author
Kontrol semua karyamu pada halaman author, kamu bisa memublikasikan karya baru atau mengatur karyamu dengan mudah dalam satu tempat.
Flash
Drama
Asu Rampit
18
Suka
8,916
Dibaca
Cerpen ini masih diperiksa oleh kurator

Aku mendekat, tapi dia memintaku pergi. Harga diri manusia, aku yakin itulah penyebab keengganannya. Padahal, orang-orang selalu menyebutnya asu rampit.

Sendiri, tidak tahu cara menghitung, kurang duit, dan selalu cengengesan tidak jelas. Dengan begini, kamu bakal mulai dilabeli kurang.

Dua bulan lalu, dia tinggal di rumah Norma, si perempuan penjual gula merah. Seminggu yang lalu, giliran Aji yang membiarkan kediamannya menjadi rumah singgah. Aji tidak tahan, jadi dalam tiga hari, Asu Rampit pindah ke gubuk Tirah, wanita paruh baya yang hobi membantu perempuan melahirkan.

Hari ini, aku akan mencoba mendekatinya lagi.

Dia duduk di sana, di atas pohon roboh yang sudah mulai lapuk menghitam. Dia menatap ke sandal penuh tanahnya. Saat ada pejalan kaki lewat, kesedihannya hilang karena dia akan mengangkat wajah sambil cengengesan. Sudah kuduga, dia memang tidak pernah belajar soal cengengesan.

Dia dijauhi oleh manusia lain karena cacat. Otak? Bukan. Kaki? Bukan. Masa lalu? Iya. Gosipnya, ibunya melahirkan dia setelah kawin dengan adik dari kakeknya.

Aku mendekat secara perlahan dan sesopan mungkin. Sekitar 40 senti darinya, aku duduk meringkuk. Hebat! Dia tidak mengusirku lagi.

Dia menghela napas. "Kita temanan, yok," ajaknya pada udara kosong. Ah! Salah. Dia mungkin sedang bicara padaku.

Hahaha, akhirnya dia menyadari bangsanya sendiri.

_

- Asu rampit, anjing tidak bertuan yang kotor, berpenyakit, dan biasanya memiliki tampilan menyedihkan (Kutai Menamang)

Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar
Pak Awang orang Kutai juga?
Iya, Pak.. Asu rampit ini istilah dalam Bahasa Kutai Menamang. Saya kebetulan orang Menamang, di Kukar...
Cerita dari Kutai, mbak Imel? (Kukar, maksudnya)
Thenkyuuu (^_•)
Keren kak ceritanya semangat terus
Ayoook...
Kita temanan yok!!
Terima kasih banyak buat kedatangannya, kak Adinda (^_•)
simpel yang keren
Cuma 200-an kata aja. Singkat bangett, hehehe
Rekomendasi dari Drama
Flash
Asu Rampit
Imelda Yoseph
Novel
Diandra
D
Novel
Robot
Rama Sudeta A
Flash
Pak Yeee
Muhammad Yunus
Novel
Bronze
Cinta di Balik Pesantren (Buku Terakhir)
Khairul Azzam El Maliky
Cerpen
P A T A H
AlifatulM
Flash
Bronze
JALAN AYAH
Ranang Aji SP
Novel
Bronze
Heart Calling (Serah Attona)
Ruceh Simanjuntak
Novel
Bronze
You Are
Sauda Khoiriyah
Flash
Cermin Waktu
DMRamdhan
Flash
Tamu di Rumah Pinggir Kota
Halo Oys
Novel
Ruang Kata
Firsty Elsa
Novel
Bau Peapi
Reni Hujan
Flash
Burung-Burung Baiduri
Silvia
Novel
Bronze
Perempuan Ilalang
Mira Pasolong
Rekomendasi
Flash
Asu Rampit
Imelda Yoseph
Novel
Takut
Imelda Yoseph
Novel
Kisah Dari Kegelapan
Imelda Yoseph
Flash
Berpisah Dari Dreki
Imelda Yoseph
Flash
Jinx
Imelda Yoseph
Cerpen
Erotomania
Imelda Yoseph