Halaman Author
Kontrol semua karyamu pada halaman author, kamu bisa memublikasikan karya baru atau mengatur karyamu dengan mudah dalam satu tempat.
Flash
Drama
Kisah Tak Sampai
4
Suka
5,424
Dibaca
Cerpen ini masih diperiksa oleh kurator

Waktu menunjukan pukul 16:30, aku bergegas ke Stand Body Shop dimana ada seorang wanita yang sudah menungguku. 

"Fitri, maaf baru sempat datang. Ada apa mencariku?" Kataku penasaran. Fitri adalah Sales Promotion Girl bagian kecantikan.

"Akhir - akhir ini wajahmu terlihat sumringah. Apakah pendekatanmu dengan Dini berjalan lancar? Bagaimana hubunganmu dengan pacarmu?"

Dini dan Fitri adalah sahabat karib, sehingga mereka saling berbagi rahasia. Beberapi minggu terakhir ini, aku dan Dini sering bertukar pesan, aku sadari bahwa aku memiliki perasaan kepada Dini, tapi aku sadar bahwa aku sudah memiliki kekasih. Kedekatanku dan Dini hanyalah Fitri seorang yang tahu.

"Aku merasa nyaman dekat dengan Dini, tak bisa aku pungkiri bahwa aku memiliki perasaan sayang pada Dini. Tapi aku juga tak bisa menampik hubunganku dengan pacarku. Aku minta maaf jika aku masih belum bisa memutuskan siapa yang harus kupilih. Sebagai teman dekat Dini, apakah Dini memiliki perasaan yang sama denganku?"

"Kamu tidak boleh egois Farid. Selama kamu tidak bisa memutuskan, kamu tidak bisa mendekati Dini seenaknya. Karena Dini tidak akan merusak hubungan orang yang sudah memiliki pasangan."

Akhirnya Fitri meninggalkanku pergi. Terpancar raut kecewa di wajahnya. Aku sadar aku telah menyakiti temannya karena sikapku. 

Keesokan harinya, ada sedikit perbedaan sikap pada Dini. Sikapnya menjadi lebih dingin dan dia lebih sering menghindar dariku. Mungkin dia ingin menjaga jarak dariku. Kami pun jarang bertukar pesan lagi.

Setelah kejadian tersebut, aku diterima kerja di perusahaan lain. Kabarnya tentang diriku yang akan segera resign sudah tersebar begitu cepat. Aku sempat berpikir Dini akan mencoba menghubungiku dan menanyakan tentang kebenaran berita tersebut. Tapi ternyata dia sudah tidak peduli padaku. Jujur, hatiku sangat sedih. Aku berencana untuk mengungkapkan isi hatiku padanya sebelum aku resign. Aku berharap mendapat kado sebelum aku pergi ke kantor baru. Tapi ternyata hanyalah hari - hari yang membosankan yang aku terima.

Hari ini hari terakhirku bekerja di perusahaan itu. Aku mencoba untuk mencari Dini. Aku sempatkan waktuku untuk menemuinya dan berharap bisa memperbaiki hubungan kami.

"Din, hari ini hari terakhirku di sini. Aku ingin pamit." Tanganku menjulur untuk bersalaman padanya.

"Semoga sukses ya." Dini memberikan tangannya.

Kamipun bersalaman dan dia langsung pergi meninggalkanku. 

Satu penyesalan yang amat sangat besar untukku. Aku sempat berpikir akan ungkapkan perasaanku pada hari terakhir aku bekerja, tetapi aku tidak sempat mengungkapkan isi hatiku karena kondisi yang sangat tidak memungkinkan. Akhirnya kami pun berpisah sebelum mengetahui isi perasaan kami masing - masing. Aku pun pergi meninggalkan perasaan yang tertinggal.

Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar
Tidak ada komentar
Rekomendasi dari Drama
Novel
Si jack
Bagas
Flash
Kisah Tak Sampai
Arif Ramadhan
Flash
The Path to Become a Novelist
El Psycho
Cerpen
Seperti Seekor Kupu-kupu yang Hinggap Sebentar di Setangkai Bunga Kemboja Lalu Pergi dan Tak Pernah Kembali
Muhammad Adli Zulkifli
Novel
Bronze
Binder Biru
Erica Agustina
Novel
Mahasiswa Salah Jurusan
Arlita Dela
Novel
Bronze
Sahabatku Ina
SOS (Share Our Story)
Novel
Bronze
Satu Langit Dua Cerita (Kosakata Cinta di La Sorbonne)
Martha Z. ElKutuby
Novel
Rantau 1992
Saras Agustina
Flash
Pertemuan?
Chairil Anwar Batubara
Novel
Bronze
Pada Sebuah Foto
Diani Anggarawati
Novel
Find The Culprit
mikaji Al daufan
Novel
Bronze
Wake Me Up
Ratna Aleefa
Novel
Bronze
Jangan Ambil Surgaku
Ari Keling
Novel
Bronze
Cinta di Balik Pesantren (Buku Kedua)
Khairul Azzam El Maliky
Rekomendasi
Flash
Kisah Tak Sampai
Arif Ramadhan
Novel
Cinta Lintas Usia
Arif Ramadhan
Flash
Tak Tersampaikan
Arif Ramadhan
Flash
Kasih Tak Sampai
Arif Ramadhan
Novel
Pacar Kontrak
Arif Ramadhan