Halaman Author
Kontrol semua karyamu pada halaman author, kamu bisa memublikasikan karya baru atau mengatur karyamu dengan mudah dalam satu tempat.
Flash
Drama
GAUN TERINDAH SEPANJANG MASA
30
Suka
10,354
Dibaca

"Semangat pagi Ibu-ibu, apa kabar semuanya?" Bu Lastri ketua PKK menyapa semua peserta yang hadir di kantor lurah.

"Baik Bu Ketuaa" seraya semua menjawab.

"Hari ini kita akan membahas pentingnya KB, untuk itu kita sudah mengundang Dokter dari Rumah Sakit Umum Daerah yaitu Bu Dokter Mey, mari bersama kita sambut dengan semangat" lanjut Bu Lastri

Tepuk tangan meriah semua peserta.

"Kepada Bu Dokter waktu dan tempat kami persilahkan." Bu Lastri mempersilahkan dokter maju kedepan.

Sementara itu ada beberapa ibu peserta yang sibuk bergosip.

"Eh jeng itu liat gaun Bu ketua baru terus, pasti mahal yaa, aku belum pernah lihat tuh." ucap Bu Indah.

Bu Olin menambah, "Ehh iyaa deh, pertemuan lalu kan bajunya bukan itu, jadi malu deh kita bajunya itu-itu aja terus."

"Iya maklumlah, suaminya kan pejabat, gampanglah beli baju terus." terus Bu Silvia.

"Bu Ninda kan tetangganya, pasti tau dong bu ketua shopingnya kemana aja?!" tanya Bu Mega.

"Ga tau deh, kan gak pernah diajak hihihihi" jawab Bu Ninda.

Mereka tertawa, dan terdengar sampai kedepan.

Dokter Mey merasa terganggu dengan keributan dibelakang itu.

Langsung saja Bu Lastri mengambil Microphone "Ibu-ibu yang dibelakang lagi membahas apa yaa? Tolong hargai pembicara kita didepan loh"

Ibu-ibu itu pun saling sikut-sikutan.

"Jeng sih ketawanya besar" mulai saling tuduh.

Suasana semakin ribut.

"Tolong Bu Silvia, Bu Indah, Bu Mega, Bu Olin, Bu Ninda kedepan!" Bu Lastri tegas.

Semua yang dipanggil maju kedepan.

"Jadi apa yang ibu-ibu ributkan?" tanya Bu Lastri dengan suara lantang.

"Maaf bu ketua, tadi Bu Indah penasaran, baju bu ketua baru terus tiap pertemuan, bagus-bagus lagi. Beli dimana bu?"tanya Bu Mega menunduk.

"Ooo, tiba-tiba saya ingat sebuah cerita. Seorang gadis kelas 6 sd yang ingin sekali ikut lomba festival. Dia memberanikan diri mendaftar. Gurunya bilang boleh ikut kalo ada gaun. Anak itu pun pulang termenung, karna dari keluarga miskin, dia tidak mungkin bisa beli gaun apalagi untuk ikut festival. Lalu dia menangis pada ibunya supaya beli gaun agar bisa ikut festival. Hati ibunya sedih. Ibunya bilang, tenang aja, besok gaunmu sudah ada. Bangun pagi-pagi sekali, anak itu melihat gaun tergantung di jendela kaca. Dimatanya gaun itu sangat berkilauan disinari matahari pagi. Dia sangat senang riang. Dia melompat menemui ibunya dan mengucapkan banyak terimakasih. Ibunya pun tersenyum. Dengan mata mengantuk, Ibu itu mengantar anaknya kesekolah untuk ikut festival. Pulang festival, gadis itu bahagia dengan piala harapan 1 ditangan. Ibu meminta lagi gaun itu. Anaknya bertanya apakah itu gaun pinjaman, ibunya bilang tidak. Ibu mulai sibuk dengan gaun di mesin jahit. Ada yang dibuka, lalu dijahit lagi. Setelah sekian lama gadis itu memperhatikan ibunya sibuk di mesin jahit yang biasanya digunakan untuk menjahit pesanan langganan. Jari-jari telaten dengan plester di beberapa ujungnya, menari kain diatas mesin jahit. Ibu mengambil tali, mengikat tiap ujungnya. Jadilah gorden dipasang kembali di jendela kaca" lanjut Bu Lastri, "Kalian tahu siapa gadis itu?"

Semua peserta terdiam sejenak.

"Iya gadis itu saya" tutup Bu Lastri.

Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar
inspiratif 💐
😊🙈 malu tapi mau baca lagi
keren 👍⚡
Good
Awesome
Amazing ,cool
Good beby!!!! Semangat terus
Bagus
Semoga banyak yang baca
Rekomendasi dari Drama
Flash
GAUN TERINDAH SEPANJANG MASA
Raja Alam Semesta
Cerpen
Bronze
JILBAB
Iman Siputra
Cerpen
Bronze
Perempuan Tanpa V
Abdi Husairi Nasution
Novel
Bronze
Sunflower
Siji Getih
Skrip Film
Kesendirian
Cahaya Muslim P S
Novel
My Amnesia
Nela Vitriani
Novel
Bronze
Benang Merah
leshdewika
Novel
Masa Lalu Itu...
Thoriq Hood
Novel
Bronze
Rahasia Elf
Yan Arya
Skrip Film
Garam
Novia Br Sipakkar
Flash
Bronze
GORESAN PENA
ATTAR DARNIS
Novel
MPLSLOT
MPLTOTO
Skrip Film
LIOM
Kazuno Feira Azrina
Flash
Rindu
Suci Asdhan
Cerpen
Bronze
Sesuatu yang Tertinggal di Kepala
Eko Sam
Rekomendasi
Flash
GAUN TERINDAH SEPANJANG MASA
Raja Alam Semesta
Cerpen
Bronze
instalasi hati 25%
Raja Alam Semesta
Cerpen
Jangan malu, Putri!
Raja Alam Semesta
Cerpen
yang pahit terlalu manis
Raja Alam Semesta
Flash
neraka ditelapak kaki siapa?
Raja Alam Semesta
Flash
teman teman
Raja Alam Semesta
Flash
satan's care
Raja Alam Semesta
Skrip Film
REMEMBER YOU CAROUSELLY
Raja Alam Semesta
Cerpen
bocil stunting
Raja Alam Semesta
Cerpen
janin perawan terakhir
Raja Alam Semesta
Cerpen
Aspal Panjang (1)
Raja Alam Semesta
Cerpen
Bronze
Aspal Panjang (2)
Raja Alam Semesta
Cerpen
Aspal Panjang (3)
Raja Alam Semesta