Halaman Author
Kontrol semua karyamu pada halaman author, kamu bisa memublikasikan karya baru atau mengatur karyamu dengan mudah dalam satu tempat.
Flash
Drama
KOTO - Calling of Heaven
2
Suka
5,796
Dibaca
Cerpen ini masih diperiksa oleh kurator

Hagu, gadis kecil berumur 9 tahun. Dia duduk di bantalan. Ia menyaksikan neneknya dan teman-teman neneknya bermain Koto.

Suara Koto berhenti. Tepuk tangan memeriahkan ruangan.

Hagu berlari memeluk neneknya.

Setelah acara selesai mereka masuk ke kamar.

Hagu duduk di depan neneknya yang sedang mengusap koto.

"Hagu-chan," panggilnya.

"Iya, nenek," sahut Hagu semangat.

"Kau tau apa ini?"

"Koto, papa bilang nenek tampil bermain koto." ujar Hagu ceria.

"Benar ini koto. Apalagi yang kamu tau?"

"Hagu, baru tau kalau koto besar sekali!"

"Koto besar melambangkan kokohnya naga."

"Naga?"

"Naga, binatang yang dipercaya sebagai dewa, penghubung dunia dan surga."

"Apa itu benar?" wajah Hagu berharap-harap.

Neneknya tersenyum, "Jika kau memainkan ini maka kamu terhubung dengan surga."

"Mama! Apa Hagu bisa telepon Mama pakai koto, nenek?" semangat Hagu.

"Tentu saja,"

Sejak saat itu Hagu belajar koto dengan neneknya selama liburan musim panas.

Waktunya ia habiskan di kamar. Jemarinya sampai terluka.

Hagu berusaha keras namun Hagu tidak bisa memainkannya.

Hagu menemui neneknya.

Ia berdiri diambang pintu neneknya.

"Hagu-chan," sambut neneknya.

Hagu meremas ujung bajunya.

"Nenek," panggil Hagu menahan tangis.

"Ada apa, sini masuk beritau nenek."

Hagu menggelengkan kepalanya.

"Hagu tidak bisa bermain." isaknya.

"Hagu selalu salah memetik senar."

Airmata Hagu menetes.

"Jari Hagu sakit, hsk," isak Hagu sesegukan.

Nenek mendekati Hagu. Ia duduk di depan Hagu. Nenek mengusap airmata Hagu dengan sapu tangan.

"Nenek dulu juga begini, awalnya memang tidak bisa, tapi nenek terus berlatih sampai bisa." tegur nenek lembut.

"Apa nanti Hagu bisa?" tangis Hagu lalu sang nenek memeluk Hagu.

Sang nenek pun lebih perhatian dengan Hagu. Ia mengajari Hagu dengan sabar dan lembut.

Sampai Hagu berusia 17 tahun.

Neneknya meninggal dunia.

Setelah pemakaman neneknya, Hagu membawa koto di tepi jurang pantai

Dia duduk, menaruh koto di depannya.

Pemandangan laut tenang dan langit cerah.

Hagu memejamkan matanya.

'Tolong sampaikan! Tolong sampaikan!"

Hagu mulai memetik kotonya. Bermain sepenuh hati.

Air laut yang awalnya tenang menjadi ganas. Angin berhembus kencang.

Hagu tetap bermain sepenuh hati.

'Tolong sampaikan.'

Hagu membuka matanya. Ia melihat seekor naga di depannya.

Naga itu menatap Hagu. Mereka saling bertukar pandangan.

Hagu tersenyum lalu sang naga menari-nari di langit seolah membuka pintu surga.

Dari situ Hagu yakin teleponnya sampai pada Neneknya.

Anda harus login atau daftar untuk mengirimkan komentar
Tidak ada komentar
Rekomendasi dari Drama
Novel
Bronze
ANGEL WITHOUT WING
Angie Wiyaniputri
Flash
KOTO - Calling of Heaven
Donquixote
Novel
Bronze
Cinta Yang Terenggut
Sofia Grace
Flash
Toxic
Donquixote
Novel
Kesempatan Kedua
Rafael Yanuar
Novel
The Half Blood
Faty Fathiya
Novel
Black Pearl
Valencia Flavia
Novel
Gold
Snow White Merebut Kembali Kerajaan Kaspar
Bentang Pustaka
Novel
Perjalanan Hitam
Rida nurtias
Novel
Gold
Nasi untuk Kakek
Mizan Publishing
Novel
Diandra
D
Novel
GALAKSHIT!
memoraters
Novel
Somewhere in Dialogue
Adiba
Flash
HARI YANG TELAH KITA LALUI AKAN MENJADI DEBU
Arai Merah
Novel
Bronze
Kisah Tanpa Nama
Dinda Tri Puspita Sari
Rekomendasi
Flash
KOTO - Calling of Heaven
Donquixote
Flash
Toxic
Donquixote
Flash
Kaca Malam Hari
Donquixote
Novel
PENCIL 2B
Donquixote
Novel
Good Girl Problems
Donquixote
Flash
Doctor Modercai-Kasus kematian CP0421
Donquixote
Flash
SAD-BOY
Donquixote
Flash
A Little Thing You Do
Donquixote
Flash
THE DEATH
Donquixote
Flash
HORUS-God of Truce
Donquixote
Flash
Terahasia
Donquixote
Flash
Nyai Roro Kidul-Chan - Legend of South Sea
Donquixote
Flash
Sigma
Donquixote
Flash
Massage
Donquixote
Flash
Fantasy Cewek
Donquixote